Rabu, September 19, 2007

Tiket Pesawat


Tiket Pesawat H-7 hingga H+7 Sudah Laku 80%

Jakarta - Tiket pesawat H-7 hingga H+7 Lebaran sudah terjual rata-rata 80 persen. Persentase itu berlaku untuk reguler maupun tambahan.

Seperti maskapai plat merah Garuda. Kursi tambahan yang disediakan sebanyak 29.475 kursi sudah terjual 80 hingga 85 persen.

Tambahan kursi Garuda itu sebagian memang untuk tujuan wisata. Penambahan kursi untuk 9 rute penerbangan, 4 di antaranya rute domestik dan sisanya rute internasional.

Untuk rute domestik adalah Jakarta menuju Padang, Solo, Yogyakarta, dan Denpasar. Sedangkan untuk rute internasional adalah Jakarta menuju Singapura, Hong Kong, Kuala Lumpur, Shanghai, dan Guangzhou.

Sedangkan untuk rute Jakarta menuju Surabaya, Ujung Pandang, Medan, dan Balikpapan, Garuda masih bisa melayani dengan penerbangan reguler.

"Untuk Jakarta-Surabaya saja ada 14 flight tiap hari. Tapi nanti kalau dibutuhkan, kita punya Tim
Pelaksana dan Pemantau Pelayanan Penumpang (TP-4), yang melakukan flexible response, termasuk penambahan penerbangan," kata dia.

Sumber: detikcom

Tidak ada komentar: